Kumpulan Kata Mutiara
"Kesalahan seorang guru yaitu, bisa mendidik orang lain tapi tidak bisa mendidik anak sendiri"
"Seseorang penjilat akan mati karena jilatannya sendiri"
" Kesalahan terbesar seorang filosof yaitu, bisa berbicara tapi tidak bisa mempraktekkan"
"Orang yang tidak belajar dari sejarah adalah orang yang tidak punya akal"
"Hanya menempuh separuh jalan bukan berarti salah jalan"
"Senyum mampu menyelesaikan banyak masalah, dan diam mampu membuat kita terhindar dari banyak masalah"
"Janganlah mencari Tuhan karena kita membutuhkan jawaban. Carilah Tuhan karena kita tahu bahwa Dia lah jawaban yang kita butuhkan"
"Kematian perlu diingat.
Kebaikan itu mudah dicapai.
Ketakutan itu mudah ditanggulangi."
"Kita tidak pernah dapat memiliki pengetahuan sejati tentangg sesuatu yang selalu berubah. Kita hanya dapat mempunyai pendapat tentang benda-benda yang ada di dunia indrawi,benda-benda yang nyata"
"Umur seseorang bertambah, bertambah pula kualitas dalam menjalankan hidupnya, jika tidak meningkat kualitasnya, maka sebaiknya kembali pada masa lalu"
"Lebih baik menjadi yang terburuk diantara yang terbaik, dari pada menjadi yang terbaik diantara yang teburuk"
"Cinta itu seperti kupu-kupu yang cantik
Semakin dikejar dia semakin menghindar
Tapi kalau kamu membiarkannya terbang, dia akan menghampirimu disaat yang tidak kamu duga"
"Awal dari cinta adalah membiarkan orang yang kita cintai menjadi
dirinya sendiri, dan tidak merubahnya menjadi gambaran yang kita inginkan.
Jika tidak, kita hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kita temukan di dalam dia"
"Menulislah, selama engkau tidak menulis, maka engkau akan hilang dari dalam masyarakat dan dari pusaran sejarah"
"Pukulan dari sahabatmu lebih baik dari pada ciuman dari musuhmu"
" Cinta itu memberi tanpa mengharap kembali"
" Sesuatu yang dapat dihitung kadang tidak dapat diperhitungkan, dan sesuatu yang dapat diperhitungkan kadang tidak dapat dihitung"
" Kematian Mengajarkan kepada kita bagaimana seharusnya kita menghargai kehidupan"
" Mimpi tanpa aplikasi hanya omong kosong belaka, sedangkan berbuat tanpa mimpi bagaikan jalan tanpa arah"
" Ilmu tanpa agama buta, agama tanpa ilmu pincang"
"Cinta tidak harus saling memiliki, kita tetap bisa mencintai orang lain tanpa harus memilikinya"
"Dunia itu misterius, semua orang tidak akan tahu tentang taqdirnya di masa mendatang. Bisa saja seseorang yang sekarang baik, dan dianggap lebih mulia dari seorang malaikat beberapa tahun mendatang menjadi orang busuk, bahkan lebih busuk dari sampah. Dan bisa saja seseorang yang sekarang dianggap busuk, bahkan lebih busuk dari sampah beberap tahun mendatang menjadi baik, bahkan lebih baik dari seorang malaikat"
"Orang sukses itu harus punya idelisme yang tinggi, tidak sekedar mengiktu arus yang ada"
"Ciri orang sukses: belajar di saat orang tidur, bekerja di saat orang santai, dan bermimpi di saat orang lain berharap"
"Orang yang pintar itu adalah orang yang bisa mencerdaskan diri sendiri dan orang lain"
"Sahabat yang baik itu bukanlah yang selalu berada disisi kita, melainkan orang yang dapat memahami kita"
"Sukses itu, 1% bakat, 99 % usaha"
" Beribadahlah seakan-akan kamu melihat Allah, jika kamu tidak melihat Allah, maka sesungguhnya Allah melihat kamu"
"Orang yang tidak taat pada peraturan ibarat sampah busuk, tapi orang yang tidak peduli kepada orang lain lebih busuk dari sampah"
"Lihatlah apa yang dikatakan, jangan melihat siapa yang mengatakan"
"Adakalanya teman bisa menjadi keluarga, dan terkadang keluarga tidak bisa menjadi keluarga"
"Cinta itu mudah diucapkan, namun sulit dipraktekkan"
"Cinta itu membuat orang lain nyaman, bukan pemaksaan yang menimbulkan ketakutan"
"Jadilah guru tanpa harus menggurui"
"Belajarlah dari kematian, karena sebaik-baik pembelajaran adalah kematian"
"Hidup sejenak dan mati sebagai pahlawan, atau hidup lama dan perlahan berubah menjadi penjahat"
"Cinta sangat indah untuk dibayangkan, namun sangat meyedihkan ketika dijalankan"
"Sesuatu yang irrasional bukan berarti tidak rasional"
"Kebutuhan seseorang akan ilmu lebih penting dari pada kebutuhan seseorang untuk makan. Ketika seseorang tidak makan sekali, maka ia tidak akan mati, namun ketika seseorang sedetik saja tidak belajar, maka ia akan tertinggal dalam hal pengetahuannya"
"Bintang bertaburan diatas kepalaku, sedangkan moral tertanam didadaku"
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda